Burung kicau, baik itu burung kicau seperti cucak hijau, anis merah, cendet, prenjak, ciblek, kacer dan yang lainyan. merupakan burung yang senang sekali dengan lingkungan yang sejuk dan asri. Dalam kondisi atau lingkungan yang sejuk dan asri burung akan merasa nyaman dan tenang sehingga burung tersebut akan rajin berkicau, begitu pula dengan burung kicau peliharaan kita. Kita harus selalu membuat lingkungan kita selalu sejuk dan asri bagi si burung kicau agar burung kicau kita rajin berbunyi.

Faktor ini meskipun terlihat sederhana akan tetapi hal ini sangat berpengaruh sekali terhadap burung kicau kita, bisa-bisa apabila hal ini tidak diperhatikan akan membuat burung kita bisa stress dan tidak mau bunyi atau berkicau lagi. Hal ini tentunya akan membuat kita sebagai pemilik burung kicau juga akan merasa stress. Terus bagaimana jika burung kicau sudah terlanjur strees ?

Untuk mengatasi hal itu burung kicau nusantara akan mencoba memberikan tips bagaimana caranya menghilangkan stress pada burung.

Persiapan Menghilangkan Stress Burung Kicau

Men-treatment burung dengan cara seperti berikut ini :

  1. Cari sangkar bekas pakai yang agak besar (ukuran 40)
  2. Wadah tatakan warkop/warung kopi yang biasanya dipakai sebagai wadah air di karamba
  3. Tanah sawah secukupnya
  4. Ikan yg biasa hidup di sungai yg biasanya disebut sebagai ikan gathul/cemplon (didaerah lain bisa beda penyebutan)
  5. Cacing tanah

10 Cara Menghilangkan Stress Pada Burung Kicau

  1. Buat mal diatas tanah sesuai panjang dan lebar kandang. lalu gali tanah sebesar ukuran kandang tersebut (kurang lebih kedalaman 5 CM, lalu ambil tanahnya
  2. Tanah sawah yang telah dibasahi (dibuat semi kering/Semi basah/nyemek-nyemek), masukkan ke lubang yang telah digali tersebut (sebagai ganti tanah yang telah diambil).
  3. Atur tempat mandi (tatakan warkop) sedemikian rupa (sebagian dasarannya dimasukkan tanah) agar tidak mudah tumpah air yang ada didalamnya
  4. Lepas tebok/jeruji bawah kandang dan lalu letakkan diatas alat-alat sedemikian rupa (buat space yang memadai agar kolam buatan kita senyaman mungkin). untuk mengantisipasi supaya tidak gampang roboh, tanam kaki-kaki kandang tersebut kedalam tanah.
  5. Berilah tangkringan dengan posisi yang nyaman (disesuaikan dengan selera kita juga bisa), tuang air kedalam wadah air (tatakan warkop)
  6. Masukkan ikan ikan kecil 5-10 ekor saja kedalam kolam buatan kita
  7. Aduk cacing 5-10 ekor dengan tanah sawah tersebut, atur cacing-cacing tersebut agar tidak berada terlalu dalam tertimbun dalam tanah sawah
  8. Masukkan burung yang akan kita treatment
  9. Biarkan berada dalam kandang alam mini buatan kita 2-3 jam dan biarkan dia bermain sesukanya (mematuk-matuk cacing, memburu ikan dan lain-lain)
  10. Sebelum memasukkan kembali ke kandang hariannya, masukkan burung yang kita treat tersebut kedalam karamba mandi agar bersih kembali.

Demikan tadi sedikit tips atau cara menghilangkan stress pada burung kicau, semoga dengan sedikit tips ini bisa bermafaat bagi para kicau mania. Dan pastikan para kicau mania selalu berkunjung situs burung kicau nusnatara karena admin akan meng-update atau memberikan informasi terbaru bagi para kicau mania semua jadi pastikan kicau mania selalu berkunjung di situs burung kicau nusnatara.