Anda tentunya telah mengetahui apakah itu ikan badut, ikan yang telah diangkat Hollywood sebagai salah satu tokoh kartunnya, yaitu nemo. Tapi apakah anda juga tahu anemon, tempat di mana si ikan badut atau nemo itu tinggal ?

Anemon laut diklasifikasikan dalam filum Cnidaria, kelas Anthozoa, dan subclass Hexacorallia. Termasuk dalam Anthozoa karena sering ditemui memiliki polip besar,  yang memungkinkannya untuk mencerna mangsa yang lebih besar. Digolongkan cnidaria, karena anemon laut sering ditemukan menempel pada karang., ubur-ubur, dan Hydra.

Banyak yang mengira anemon laut adalah sejenis tumbuhan atau bunga yang melekat didasar laut. Ternyata tidak, anemon adalah hewan invertebrate. Namun dibandingkan dengan hewan invertebrata yang lain, anemon memiliki tubuh yang lebih besar.

Ia sering menempel pada bebatuan ataupun batu karang. Namun suatu saat ia akan pergi dari sana untuk menghindari musuh, tentu saja dengan berdiam diri dan mengikuti arus air.

Kingdom  : Animalia
Phylum    : Cnidaria
Class        : Anthozoa
Subclass : Hexacorallia
Order        : Actiniaria

Anemon laut adalah hewan invertebrata (tidak punya tulang belakang) yang masuk golongan Coelenterata (hewan berongga) yang dibagi menjadi 2, yaitu Ctenophora (Bangsa ubur ubur) dan Cnidaria (Bangsa koral, anemon dan lain lain).

Peneliti mengklasifikasikan anemon dalam Polip dan Medusa.

  • Polip yaitu : jenis anemon laut yang melekat pada dasar perairan.
  • Medusa yaitu : anemon yang lebih senang berenang bebas dengan mengikuti arus air.

Anemon lebih senang tinggal digerombolan terumbu karang, makan dan istirahat disana, namun ada kalanya ia pergi untuk melarikan diri dari serangan musuh dan tentu saja dengan berdiam diri dan mengikuti arus air.

Apa keistimewaan Anemon Laut ?

Keistimewaan Anemon adalah

  • Warna – warna dan bentuk tubuhnya yang indah dengan tentakel – tentakel yang berisi udara mampu menarik ikan – ikan hias untuk bermain disela – selanya.
  • Tubuh anemon terdiri dari empat bagian yaitu, keping mulut, badan, pangkal atau dasar dan satu lagi yaitu tentakel.

Kegiatan penangkapan ikan akuarium secara signifikan, telah berdampak pada populasi anemon dan ikan anemon. Bahkan di Italia selatan dan barat daya Spanyol, anemon Anemonia sulcata dikonsumsi sebagai makanan lezat.

Caranya dengan merendamnya di dalam cuka, kemudian dilapisi dalam adonan seperti tempura dan goreng dalam minyak zaitun. Dilihat sekilas, mereka mirip dgn penampilan dan tekstur untuk kroket, tapi memiliki rasa seafood kental.

Di beberapa wilayah di Indonesia pun juga menjadikan anemon sebagai makanan mereka. Tetapi walaupun begitu, kuota terhadap penangkapan anemon laut, perlu diadakan, mengingat banyaknya hewan yang bergantung kehidupannya dengan anemon.

  • Facebook
  • Twitter
  • Pinterest
  • Print Friendly